, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Kerusakan ringan.

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Kerusakan ringan.

Kerusakan ringan.


Menjahit jadi terhambat bila terjadi kerusakan pada mesin yang tidak kita
inginkan. Kerusakan ringan yang dapat kalian perbaiki sendiri diantaranya
bagaimana mengatasi hasil setikan tidak sesuai dengan standar kualitas.

 Alat dan Bahan



a) Mesin jahit.
b) Obeng.
c) Jarum mesin.
d) Benang jahit.
e) Bahan/blacu.

Langkah Kerja



a) Mesin jahit macet disebabkan adanya benang kusut dan nyangkut


Cara memperbaikinya yaitu:


1) Lepaskan benang jahit dari jahitan.
2) Buka tutup sekoci.
3) Putar kepala mesin/hand wheel dengan arah maju mundur dengan
menggunakan tangan.
4) Ambil dan bersihkan benang yang tersangkut atau kusut pada
rumah sekoci dan sekitarnya.
5) Nyalakan mesin jahit untuk mencobanya.


b) Jarum sering patah



Cara memperbaikinya yaitu:



1) Lepaskan jarum pada mesin jahit.
2) Ganti jarum mesin kalian dengan jarum yang baru dan berkualitas
bagus.
3) Pasang jarum pada tempat jarum dengan memperhatikan
kedudukan jarum dan posisi jarum.
4) Periksa kembali kedudukan sepatu mesin serta sekoci.
5) Coba jalankan mesin dengan menggunakan selembar kain.

Kerusakan ringan mesin penyelesaian


Menjahit jadi terhambat bila terjadi kerusakan pada mesin penyelesaian.
Kerusakan ringan yang dapat kalian perbaiki sendiri pada mesin
penyelesaian diantaranya setikan kendur, bagaimana mengganti jarum,
pisau potong dan mengencangkan baut yang kendur.

Alat dan Bahan


a) Mesin obras.
b) Obeng.
c) Jarum mesin.
d) Benang jahit.
e) Bahan/blacu.


Langkah Kerja


a) Mengganti jarum mesin


Cara menggantinya yaitu :

1) Kendurkan baut pada tempat jarum. Lepaskan jarum yang patah
dari mesin dengan menggunakan obeng.
2) Pasangkan/masukkan jarum pada rumah jarum.
3) Perhatikan mata jarum harus berada pada bagian depan.
4) Kencangkan baut dengan menggunakan obeng.
5) Nyalakan mesin jahit untuk mencobanya.

b) Mengganti pisau


Cara memasangnya yaitu :


1) Lepaskan pisau dengan cara mengendurkan baut dan tarik pisau
atas ke bagian atas.
2) Masukkan pisau yang baru pada tempatnya.
3) Kencangkan baut agar pisau tidak terlepas.
4) Periksa kembali kedudukan pisau pada mesin obras.
5) Coba jalankan mesin obras dengan menggunakan selembar kain.

0 komentar:

Post a Comment